Pendampingan Pengembangan LKPD Berbasis Diagram Vee Bagi Guru Biologi di Kabupaten Musi Banyuasin

- Riyanto, Safira Permata Dewi, Rahmi Susanti, - Ermayanti

Abstract


Instrument pembelajaran seperti LKPD sangat penting dipersiapkan guru biologi dengan baik. LKPD dalam kegiatan belajar mengajar biasanya digunakan dalam kegiatan ini, tentu saja kegunaan LKPD sangat krusial. Hasil observasi kebanyakan guru-guru Biologi di Kabupaten Musi Banyuasin jarang melakukan pengembangan LKPD secara mandiri. Guru lebih sering menggunakan LKPD siap pakai dari buku atau yang dijual bebas. LKPD terbukti dapat membantu peserta didik dalam memahami konsep yang diajarkan oleh guru biologi. Diagram vee (DV) adalah instrument yang dapat dipergunakan untuk mempermudah peserta didik memahami konsep-konsep biologi. DV dapat membantu peserta didik menghubungkan metode dan hasil kegiatan belajar biologi di sekolah. Upaya membantu guru biologi dalam mengembangkan LKPD berbasis DV dilakukan dalam bentuk Pengabdian Pada Masyarakat (PPM). Model kegiatan yang digunakan adalah model pendampingan. Model pendampingan biasanya terdiri dari penyampaian materi, workshop dan presentasi. Kegiatan PPM ini diikuti oleh 30 orang guru Biologi SMA di Kabupaten Musi Banyuasin. Luaran yang dihasilkan berupa instrument LKPD berbasis diagram vee (DV) yang siap untuk digunakan oleh guru Biologi. Penilaian produk LKPD biologi berbasis DV yang telah dikembangkan guru biologi di Kabupaten Musi Banyuasin telah berhasil dengan baik. Hal ini ditunjukkan dari produk  pengembangan LKPD biologi berbasis DV yang telah dibuat oleh guru biologi rata-rata capaian sebesar 83,72.


Keywords


LKPD, Diagram Vee, Biologi, Musi Banyuasin

Full Text:

PDF

References


Beladina, Suyitno, & Kusni. (2013). Keefektifan Model Pembelajaran Core Berbantuan LKPD terhadap Kreativitas Matematis Siswa. Unnes Journal of Matematics Education (UJME). Vol. 2(3), 34-39. doi https://doi.org/10.15294/ujme.v2i3.3363 .

Budiastuti, P., Soenarto, S., Muchlas , Ramndani, H.W. (2021). Analisis Tujuan Pembelajaran dengan Kompetensi Dasar pada Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Dasar Listrik dan Elektronika di Sekolah Menengah Kejuruan. Jurnal Edukasi Elektro (JEE). Vol. 5 (1), 39-48..

Fachri, (2020). Perencanaan Pengajaran dalam Pembelajaran. BKD Makassar Kementerian Agama RI. https://bdkmakassar.kemenag.go.id/berita/perencanaan-pengajaran-dalam-pembelajaran (Publikasi diperoleh dari website akses 17 Desember 2022).

Hindriana, A., F. (2020). Pengembangan Lembar Kerja Praktikum Berbasis Diagram Vee Guna Memfasilitasi Kegiatan Laboratorium Secara Bermakna. Quagga: Jurnal Pendidikan dan Biologi, Vol. 12 (1), 62-68. doi: 10.25134/quagga.v12i1.2331.

Imran, S. (2019). Tahap-Tahap Proses Mengingat Dalam Belajar. Ilmu Pendidikan Referensi Pendidikan dan Pembelajaran. https://ilmu-pendidikan.net/pembelajaran/proses-pembelajaran/tahapan-proses-mengingat (Publikasi diperoleh dari website).

Novak, J. D. & Cañas, A. J. (2008). The theory underlying concept maps and how to construct them. Technical Report IHMC Cmap Tools 2006-01, Florida Institute for Human and Machine Cognition, 2008. http://cmap.ihmc.us/publications/ResearchPapers/TheoryUnderlyingConceptMaps.pdf (Publikasi diperoleh dari Website akses 17 Desember 2022).

Pertiwi, F.N. (2016). Pembelajaran Fisika Dasar Terintegrasi Nilai- Nilai Pendidikan Islam Melalui Diagram Vee. Jurnal Kependidikan Dasar Berbasis Sains, Vol.1 (1), 35-46.

Sari, P.M. (2007). Efektivitas penggunaan Diagram Vee dan Lembar Kerja Siswa (LKS) dengan memperhatikan kreativitas siswa pada materi Larutan Penyangga Kelas XI Ilmu Alam Semeter 2 Sekolah Menengah Atas Negeri 1 Ngemplak Boyolali Tahun Pelajaran 2006/2007. Skripsi. Surakarta: Univeritas Sebelas Maret (Skripsi yang tidak dipublikasikan)




DOI: https://doi.org/10.33633/ja.v6i2.1088

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Riyanto Riyanto



Jurnal ABDIMASKU (p-ISSN : 2615-3696e-ISSN : 2620-3235) diterbitkan oleh LPPM Universitas Dian Nuswantoro Semarang. Jurnal ini di bawah lisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.

View My Stats

 

ABDIMASKU terindeks di :