Peran Penggunaan HTML dalam Meningkatkan Keterampilan Komunikasi Siswa SMA

Gilang Bintang Kurniawan, Fikri Budiman, Ja'far Sidiq Mulana, Affan Safani Adam

Abstract


Perkembangan era digital saat ini menjadikan keterampilan komunikasi adalah hal yang penting, keterampilan komunikasi menjadi semakin penting karena banyak perusahaan dan organisasi memerlukan karyawan yang dapat berkomunikasi dengan baik secara tertulis melalui platform online. HTML (Hypertext Markup Language) yang digunakan dalam pembuatan website, menjadi alat penting dalam meningkatkan keterampilan komunikasi seseorang. Artikel ini membahas peran penggunaan HTML dalam meningkatkan keterampilan komunikasi dengan beberapa aspek, seperti memahami struktur dan tata letak teks dan gambar, memahami penggunaan hyperlink, dan penggunaan basis data. Dalam mempelajari HTML, seseorang dapat memahami bagaimana membuat teks dan gambar lebih terorganisir dan terstruktur. Terlebih lagi, penggunaan hyperlink dalam website juga menjadi penting dalam meningkatkan keterampilan komunikasi. Selain itu, pemahaman tentang penggunaan basis data dalam website juga dapat membantu seseorang dalam menyampaikan informasi dengan lebih efektif. Secara keseluruhan, penggunaan HTML merupakan bagian penting dalam meningkatkan keterampilan komunikasi, khususnya dalam bentuk komunikasi yang dilakukan secara online.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.